Sabtu, 26 Desember 2009

HANDPHONE

NOKIA X-SERIES TELAH HADIR!!!!!!!!

























NOKIA X6 DAN NOKIA X3

Nokia X6 adalah ponsel nokia bersistem operasi symbian s60v5, dengan kamera 5 megapixel (lensa Carl Zeiss) plus falsh dual led. Nampaknya rumor tentang Nokia 5900 sebenarnya adalah Nokia X6 ini ya?

Kamera 5 megapixel berlensa CarlZeiss

Nokia X6 mempunyai memori internal 32Gb (tanpa slot microSD) ditambah paket “Comes with Music” yakni yang membuat kita bisa mendownload lagu sepuasnya di website nokia. Nampaknya X6 adalah penerus kesuksesan Nokia 5800 nih, layarnya aja sama-sama 3,2 inci, ditambah dimensi yang mirip, cuma X6 lebih tipis….

Layar 3,2 inci Nokia X6

Nokia X6 akan dijual akhir tahun ini dengan harga 459 euro (sekitar 6,5juta), apa ga kemahalan yah? Kan 5800 aja cuma 3jt sekarang, dimana beda signifikannya cuma di memori 32GB dan kamera 5 megapixelnya aja (yang bisa saya deteksi sejauh ini)……, tapi kalo dipikir-pikir dengan harga segitu bisa beli Nokia 5230+Nokia 5530+Nokia E52 tuh atau nambah sedikit lagi dapat Nokia N900…….., pilih mana??
Oya X6 juga hadir dengan warna merah.











Nokia X6 Red

Dari yang saya amati, nampaknya X6 akan memiliki layar yang setara iPhone?
- Solid Glass Screen
- Games pada promonya nampaknya mengindikasikan layarnya multi-touch
- Kinetic Scrolling
Processor yang ada di X6 juga gosipnya 434 Mhz…, kenapa ga 600 Mhz aja yah?
Kita tunggu aja tanggal mainnya

Nokia X3

Nokia X3 tidak begitu menarik dimata saya karena hanya seri s40v6, alias ponsel java, layarnya bukan sentuh dan hanya sebesar 2,2 inci, kameranya lumayan udah 3,2 megapixel dengan fitur AutoFocus. Tapi bukan berarti hape ini jelek yah…, cuma bukan selera saya aja. Ponsel slide ini akan dijual lumayan murah diharga 115 euro (sekitar 1,6juta)